Salah satu bagian wajah yang dapat menentukan karakter serta suatu penampilan seseorang adalah alis. Apakah Anda tahu bahwa alis merupakan bagian tubuh yang dapat membentuk karakter seseorang?
Ya, memang alis dapat mengesankan seseorang agar lebih terlihat karakternya. Apalagi jika mempunyai alis yang tebal dan menarik, karakter Anda akan semakin terlihat kuat dan tampak lebih cantik.
Namun, tidak semua orang beruntung memiliki alis yang tebal. Ada beberapa orang yang bahkan hampir tidak terlihat alisnya ataupun alisnya tipis.
Nah, karena hal tersebut, banyak orang yang memiliki alis yang tipis melakukan berbagai cara untuk menumbuhkan alis. Cara sementara agar dapat menebalkan alis adalah dengan menggunakan pensil alis sehingga membuat alis Anda terlihat tebal.
Masalahnya adalah, pensil alis hanya bersifat sementara untuk menebalkan alis. Maka dari itu, Anda harus melakukan perawatan dengan menggunakan beberapa cara menumbuhkan alis di bawah ini.
Menggunakan Minyak Jarak
Minyak jarak memiliki manfaat yang hampir sama dengan minyak zaitun. Di dalam kandungan minyak jarak dapat efektif dalam menumbuhkan alis yang tipis menjadi tebal dengan cepat. Caranya Anda hanya melakukan pijatan lembut alis dengan waktu 4 menit dan diamkan selama kira-kira setengah jam. Setelah itu, bilaslah memakai air yang hangat dan tidak terlalu panas. Lakukan cara tersebut dengan teratur Agar alis Anda dapat tumbuh dan tebal.
Menggunakan Santan
Menggunakan santan untuk menumbuhkan alis agar tebal adalah cara efetik menurut kmai. Santan kaya akan mineral dan vitamin yang dapat melakukan pertumbuhan pada alis Anda. Santan tidak menimbulakan rasa lengket yang dapat menjadi nyaman untuk Anda lakukan dengan cara aplkasikan pada alis Anda.
Menggunakan Minyak Kemiri
Kemiri terkenal sebagai bumbu dapur yang ada pada masakan. Bahan alami ini berguna bukan hanya untuk masak saja, akan tetapi kemiri memiliki banyak manfaat diantaranya adalah dapat menghitamkan rambut, serta dapat menumbuhkan bulu pada alis Anda. Caranya adalah bakar terlebih dahulu kemiri dan diamkan sesaat sampai kemiri terbakar serta hangus. Setelah dingin Anda dapat menggosokan pada Alis Anda dengan teratur.
Ketebalan alis ini sangat ditentukan oleh faktor genetik. Oleh karena itu, memang dibutuhkan kesabaran dan ekstra penanganan yang teratur untuk menumbuhkan rambut di bagian yang tadinya tidak tumbuh.
Menurut pengalaman dari salah satu netizen di aplikasi Storie, rata-rata orang baru bisa melihat hasilnya setelah perawatan sekitar 6 bulan hingga 1 tahun. Tak jarang juga orang yang akhirnya menyerah di tengah jalan karena tak kunjung melihat hasilnya.
Karenanya, kami telah sebutkan sebelumnya bahwa penumbuhan ini membutuhkan waktu beberapa bulan dengan perawatan yang rutin setiap harinya. Jadi jika belum terlihat hasilnya, terus lakukan tips-tips diatas hingga terlihat dampaknya pada pertumbuhan alis Anda.
Sampai sini dulu artikel yang dapat kami sampaikan mengenai cara menumbuhkan alis dengan cepat. Semoga artikel tersebut dapat membantu Anda dalam menumbuhkan alis secara alami dan aman.